Mengejutkan! Kang Emil "Mau Pensiun" di Politik, Mau Urus Keluarga dan Usaha
RMJABAR.COM - Politik, Pilgub - Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyebut bahwa dirinya membuka kemungkinan tidak melanjutkan karirnya di politik usai Pemilu 2024 lalu.
Hal itu ia ungkapkan sehubungan dengan ramainya isu bahwa Kang Emil (panggilan Ridwan Kamil) akan maju sebagai Calon Gubernur DKI Jakarta dalam Pilkada mendatang.
Kang Emil mengaku hingga saat ini belum mempunyai langkah pasti terkait dengan langkah politiknya menuju Pilkada 2024. Ada opsi untuk menjadi Cagub Jawa Barat maupun di tempat lain, tetapi juga ada opsi untuk berhenti sama sekali.
"Juga sedang mempertimbangkan opsi lain, yaitu istirahat mengurus keluarga dan usaha dan tidak melanjutkan karir politik," ujarnya dalam akun Instagram resminya @ridwankamil, Kamis (29/2).
Kang Emil mengakui masih banyak pertimbangan terkait hal itu. Hingga kini, politikus Golkar itu menyebut bahwa masih lebih condong untuk menjadi Cagub Jawa Barat untuk kedua kalinya.
"Sementara hati masih tentang lanjut di Jabar," tandasnya.
Sebelumnya, Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil berbalas unggahan tentang Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI Jakarta dengan Wakil Ketua Komisi III DPR RI Ahmad Sahroni. Keduanya diketahui mulai memasuki bursa sebagai bakal calon gubernur DKI Jakarta mendatang.
Mulanya, Kang Emil mengunggah foto baliho besarnya yang kini beredar di Jakarta. Baliho itu bergambarkan dirinya yang tengah menggunakan tas gunung besar dengan tulisan seolah ada percakapan.
"Lagi jalan ke mana, Kang?" Lantas di bawahnya ada tulisan "OTW Jakarta nihhh."
Setelah itu, dalam unggahan yang sama, Kang EMil juga melampirkan cuplikan video Sahroni yang tengah di wawancara media soal tanggapannya bila dirinya maju dalam Pilgub DKI.
Dalam video itu, tampak Sahroni menganggap enteng RK yang bila benar akan menjadi saingannya di Pilgub DKI Jakarta.
"Sama kayak Ridwan Kamil. Kalau Ridwan Kamil kan baru mau maju Jakarta. Kalau gua kan udah di Jakarta. Jadi gua anytime gampang," ujarnya kepada wartawan, Kamis (22/2).
"Kalau Ridwan Kamil doang mah gampang lah lawannya," sambung politikus NasDem itu.