Politik

Bale Maung

Bale Dewan

Hukum

Ekbis

Bale Jabar

Peristiwa

Galeri

Olahraga

Opini

Nusantara

Dunia

Keamanan

Pendidikan

Kesehatan

Gaya Hidup

Otomotif

Indeks

Antisapasi Banjir di Kota Bekasi, Dewan Minta Pemkot Perhatikan Saluran Air

Laporan: Raja Media Network
Kamis, 23 November 2023 | 01:12 WIB
Ilustrasi banjir di Kota Bekasi. (Foto: Repro)
Ilustrasi banjir di Kota Bekasi. (Foto: Repro)

RMJABAR.COM - Kota Bekasi - Bagi warga Bekasi, banjir bukanlah hal yang baru, khususnya buat warga di wilayah Kecamatan Mustikajaya.

Ketika datang musim penghujan dengan intensitas tinggi dan cukup lama, beberapa lokasi itu tak luput dari terjangan banjir dengan waktu hingga 4 jam.

Karena, masyarakat di beberapa wilayah tersebut mulai khawatir saat memasuki musim penghujan.

Atas kondisi itu, anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bekasi, Tumai mengatakan, kunci utama mengantisipasi banjir adalah perawatan saluran air.

Menurutnya, saluran-saluran air yang tidak terpelihara menyumbang aliran air sehingga menyebabkan banjir saat musim hujan dengan intensitas tinggi.

"Ini kekhawatiran terhadap banjir sudah mulai, hujan ini menjadi kekhawatiran hampir semua yang ada di titik-titik langganan banjir,” ujar Tumai.

Selain itu, masalah lain pemicu banjir, lanjut Tumai, kondisi crossing yang melintas di bawah jalan tol kurang diperhatikan.

Tumai mengingatkan, Pemkot perlu mengantisipasi banjir di beberapa wilayah sebelum datang musim penghujan dengan intensitas tinggi dan waktu yang lama.

Tumai berharap hal tersebut bisa menjadi perhatian serius oleh Pemkot dalam upaya menanggulangi penyebab banjir.

"Di Crossing tol itu penyumbatan nya cukup serius, nah itu mudah-mudahan nanti jadi satu perhatian yang serius juga oleh pemerintah," pungkasnya.rajamedia

Komentar: