Tunaikan Ibadah Haji, Kapten Persib Dedi Kusnandar dan Istri Terkesan Layanan Petugas
RMJABAR.COM - Jeddah - Usai mengantarkan Persib Bandung menjadi juara Liga Indoneisa 2023/2024, Kapten Persib Bandung Dedi Kusnandar dan istrinya Lerry Alfani mendapat panggilan Allah, tahun ini menunaikan ibadah haji.
Dedi dan istri tergabung dalam kelompok terbang 23 Embarkasi Kertajati (KJT-23).
Jemaah asal Sumedang ini tiba di Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah, pukul 18.45 Waktu Arab Saudi (WAS), Senin (3/6).
Melansir laman Kemenag, Dedi mengaku mendaftar haji sejak 2013. Ia pun telah mempersiapkan mental dan fisiknya dengan matang setelah menyelesaikan final Persib vs Madura United dan berhasil mengantarkan Persib Bandung menjadi juara Liga 1 Musim 2023/2024
"Alhamdulillah dan bersyukur bisa sampai di Tanah Suci. Mudah-mudahan menjadi haji mabrur," ujarnya.
Dedi mengapresiasi pelayanan Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Daerah Kerja (Daker) Bandara yang menurutnya sangat baik.
"Semangat dan bagus. Pelayanan petugas juga sangat tertib," ungkapnya
"Doa khusus saya, semoga bisa membawa Persib lebih berprestasi lagi. Mental dan fisik sudah disiapkan sehabis bermain final Persib vs Madura United," ucapnya.
Sebagai informasi, Persib Bandung berhasil meraih gelar juara Liga 1 2023/2024 di Stadion Bangkalan, setelah mengalahkan Madura United 3-1, pada 31 Mei 2024.
Usai membawa trofi juara setelah sepuluh tahun lamanya, para Pangeran Biru langsung disambut ribuan Bobotoh di Kota Bandung.
Hampir seluruh ruas jalan di pusat Kota Bandung membiru menyambut kedatangan rombongan Maung Bandung yang baru saja menjuarai Liga 1 2023/2024.